Friday, October 28, 2011

Kebiasaan kucing

Kebiasaan hidup kucing

Kucing memang binatang yang lucu, banyak sekali orang yang sangat menyukai kucing. Di balik kelucuannya itu banyak sekali tindakan kucing yang memang aneh, yang menurut menusia itu dianggap sebagai kesempurnaan kucing. Apakah memang benar seperti itu ? Atau memang manusia yang sebenarnya kurang memahami? Marilah kita bahas satu per satu

1. Mengeong
Suda sewajarnya kucing suka mengeong, dan itulah memang suara kucing. Seandainya memngonggong tentunya bukan kucing, tetapi itu pasti anjing. Suara yang khas ini terjadi saat dia bermain, lapar atau hanya sekedar memberi ucapan terima kasih kepada tuannya (manusia).

Pada dasarnya kucing senang beradaptasi untuk menirukan suara sekitarnya, seperti suara bayi atau suara-suara lain yang sekiranya bisa ditiru. ini tentunya sangat berbeda dengan kucing di alam liar. Ternyata dari hasil penelitian diketahui bahwa suara kucing rumah ketika mengeong memiliki frekuensiyang hampir sama dengan frekuensi tangisan bayi.

Dengan suara yang mirip bayi ini secara naluriah manusia akan cenderung memenuhi permintaan si kucing.

2. Mengubur kotoran mereka
Banyak orang yang mengatakan bahwa kucing sangat mengerti dengan kebersihan. Seringkali ketika buang air besar kucing mengubur kotorannya. Bahkan ketika kencing kucing juga sering mengubur kotorannya. Tentunya hal ini membuat manusia sangat suka. Dianggapnya kucing memang mengerti bahwasanya kotoran harus dikubur. Sangat berbeda dengan harimau yang tidak mau mengubur kotorannya. Bahkan seringkali kucing besar ini sengaja kencing sembarangan untuk menandai daerah kekuasaannya.

Pada dasarnya kucing merupakan predator yang tanggung. Tidak begitu besar dibandingkan anjing, apalagi dibandingkan dengan singa dan harimau. Karena itu kucing tidak mau menunjukkan daerah kekuasaaannya. Dia tidak ingin tempat tinggalnya dideteksi oleh predator lain yang lebih besar. Karena itulah dia mengubur kotoran dan air kencingnya. Jika ada kucing yang suka kencing sembarangan, tentunya kucing ini memiliki badan yang cukup besar. Dia merasa bahwa di daerahnya dia adalah predator yang berkuasa.

3. Menggosokkan tubuhnya dengan manja
Seringkali kucing menggosok-gosokan tubunya dengan manja kepada manusia. Hal ini dilakukan ketika kucing merasa lapar atau mengucapkan terima kasih. Seperti halnya mamalia, secara umum mereka memiliki kelenjar feromon. kelenjar ini terdapat pada kulitnya, banyak terdapat di leher, sisi samping tubuh dan dekat ekor.

Feromon ini sangat berguna untuk komunikasi, mengenali jenis kelamin kucing, kepemilikan, batas wilayah dan lain-lain. Jika kucing menggosokkan dirinya ke tubuh anda, berarti kucing menganggap anda adalah miliknya.


4. Mendesis

Jika bertemu dengan kucing lain yang belum dikenal, kucing seringkali mendesis. Hal ini dilakukan untuk memberikan peringatan. Jika kucing berselisih dengan kucing lain, maka dia akan mendesis dan menarik telinganya ke belakang.

Begitu juga ketika kucing tidak punya mood untuk diajak bermain. Ketika kucing baru mendapatkan binatang hasil buruannya, maka dia akan mendesis jika didekati, baik oleh manusia maupun kucing lain .

Kenapa hal ini terjadi? Kucing memang merupakan predator yang tanggung. Dia tentu sangat menghindari perkelahian. Untuk itu jika tidak mau diganggu, kucing memberikan peringatan dengan meniru ular yang mendesis. Dia mendesis sambil menarik telinganya ke belakang dan membungkukkan badannya. Hal ini cukup untuk memberikan peringatan kepada predator lain. Bahkan binatang-binatang yang lebih besar terkadang mundur ketika melihat tingkah kucing yang seperti ini.


5. Mandi kucing
Kucing tidak pernah langsung mandi di air. Dia menjilati tubunya satu bagian demi satu bagian. Kucing menjilati tubuhnya dengan tujuan untuk menghilangkan bau lain, termasuk bau yang dipegang manusia. Dengan cara ini kucing bisa mendeteksi sesamanya dengan bantuan kelenjar feromon. feromon inila yang dipakai antar sesamanya.

Jika terdapat bau lain yang ada pada tubuhnya maka komunikasi ini tidak bisa berjalan dengan baik. dengan anda tidak perlu heran jika kucing menjilati tubuhnya setiap kali dipeluk ole manusia.

Jika kita mendatangi dan memegang kucing yang menjilati tubuhnya, maka dia segera menjilati bagian yang kita pegang. Terkadang kucing malah ikut menjilati tangan kita.

Peringatan : jangan memegangi anak kucing yang induknya tidak akarab dengan kita. Ini akan membahayakan anak kucing tersebut, karena induknya mendeteksi bau lain pada anaknya. Akibatnya anak tersebut tidak dirawat lagi. Akan tetapai jika induknya memang akrab dengan kita (biasa kita pegang), maka memegang anaknya tidak menjadi masalah, karena induk kucing sudah mengenal kita. Jadi, jika pada tubuh anaknya terdapat bau kita maka kucing masih menganggap itu anaknya.

6. Memberi Kado

Selama ini kita percaya bahwa kucing adalah pemburu. Kucing suka memburu binatang-binatang yang lebih kecil, seperti tikus, burung, cecak dan sebagainya. Walaupun begitu, terkadang kucing juga suka berburu ayam. Ini seringkali dilakukan oleh kucing hutan.

Kucing rumah seringkali membawakan hasil buruannya kepada pemiliknya. Jika dia mendapatkan burung atau tikus di luar rumah, seringkali dia membawakan buruannya ke dalam seolah-olah menunjukkan hasil buruannya.
Ini seolah-olah merupakan persembahan kepada pimpinan. Ini sama persis dengan yang dilakukan singa. Akan tetapi walaupun begitu masih banyak perbedaan. Singa memang hidup berkelompok, sedangkan kucing hidup sendiri-sendiri. Walaupun begitu kucing masih suka memberikan persembahan kepada pimpinannya. Akan tetapi sebagai latihan pertamanya, kucing seringkali membawakan buruannya kepada anak-anaknya untuk dijadikan bahan mainan.

Jika kucing membawakan buruan untuk anda, berarti kucing menganggap bahwa anda adalah bagian dari keluarganya.

7. Perkawinan kucing

Proses perkawinan kucing tidakla singkat. Perlu waktu berjam-jam sampai akhirnya kawin. Sang jantan harus bisa merayu sang betina selama berjam-jam sebelum akhirnya kawin. Akan tetapi yang sebenarnya terjadi bukan proses merayu.

Ketika ada kucing jantan yang mendekati, biasanya kucing betina akan mengeluarkan suara yang akan dikenali oleh kucing jantan yang lain. Ini menyebabkan kucing jantan berdatangan. Dengan demikian akan terjadi persaingan, yang memicu terjadinya perkelahian. Kucing yang terkuat, itu yang akan dipilih betina untuk menjadi ayah dari anak-anaknya nanti.

Wednesday, September 7, 2011

Binatang Terbesar

Binatang terbesar di dunia yang pernah adalah paus biru. Panjangnya mencapai 33 m dan massanya mencapi 190 ton.Walupun tinggal di air, paus tidak termasuk dalam kategori ikan. Paus termasuk dalam kategori mamalia, karena manyusui anaknya.

Bentuk tubuh paus biru adalah panjang dan lansing. Walaupun begitu untuk tiap jenis paus biru memiliki bentuk kelangsingan yang berbeda-beda. Walaupun badannya sangat besar, paus biru memiliki makanan yang kecil-kecil, yaitu berupa udang-udang kecil yng disebut krill.

Binatang Darat Terbesar

Yang dikenal sebagai binatang darat terbesar adalah Gajah Afrika. Ukuran gajah ini lebih besar dibandingkan dengan gajah Asia. Gajah Afrika bisa mencapai panjang 10,6 meter (dari gading sampai ekor) dan massa 13,5 ton. Gajah Afrika memiliki telinga yang lebih lebar dibandingkan dengan gajah Asia. Semua jenis kelamin gajah Afrika memiliki gading, sedangkan gajah Asia, hanya jantan yangmemiliki gading.

Sunday, August 21, 2011

Puma

Puma sering disebut juga dengan nama singa gunung, termasuk salah satu kucing besar. Ukurannya memang lebih kecil dibandingkan dengan kucing dn harimau. Ukuran terpanjang bisa mencapai 2,4 meter untuk Puma Jantan dan 2,1 meter untuk puma betina. Berat badan Puma jantan bisa mencapai 70 kg, sedangkan betina hanya sekitar 35 kg. Binatang yang suaranya mengaum ini memiliki kepala yang ukurannya relatif kecil dibandingkan dengan badannya.

Puma secara umum tersebar di wilayah Amerika Utara, tengah dan Selatan. Habitat binatang ini sangat beragam, mulai dari padang pasir, rawa, hutan, mulai dari British Columbia Utara sampai ujung selatan pegunungan Andes. Kehidupan Puma di bagian Timur Amerika mulai terusir oeh adanya ulah tangan manusia.


Warna dari kucing besar ini tidak begitu cerah, sehingga terkesan kurang menyeramkan. Akan tetapi suaranya yang mengaum cukup menyeramkan. Puma bisa berlari dengan kecepatan tinggi, sebesar 45 mph. Puma bisa melompat 10 m ke depan, 6 m ke atas serta bisa memanjat di bebatuan dan pepohonan. Dengan gigitannya yang kuat, jauh lebih kuat daripada gigitan anjing yang kuat, Puma bisa memangsa binatang besar lainnya seperti rusa dan lain-lain.

Puma memiliki naluri berburu yang sangat kuat. Jika menemukan sesuatu yang bergerak cepat, Puma memiliki reflek untuk selalu mengejarnya. Kadang-kadang Puma seringkali mengejar manusia yang besepeda ke gunung. Jika di daerah anda ada Puma, maka disarankan anda tidak naik sepeda atau berlari cepat, karena dikhawatirkan anda akan langsung dikejar oleh Puma.

Berikut ini adalah tips-tipa agar anda terhindar dari Puma
1. jangan mendaki gunung sendiri, sebaiknya anda bersama dengan kelompok orang dewasa.

2. Jika anda melihat Puma, jang mencoba untuk berlari, hal ini disebabkan Puma memiliki naluri mengejar sesuatu yang bergerak cepat. Sebaiknya anda berdiri dan menatap matanya, usahakan berdiri tegak dengan mengangkat kedua tangan, sehingga anda terlihat besar. Jika ia mendekati anda berdirilah dengan melambai-lambaikan kedua tangan anda, sambil berterika dan melemparinya dengan batu, seolah-olah anda besar.

3. Jangan memalaingkan wajah dari Puma, jangan berjongkok atau melakukan seauatu sehingga anda terlihat seperti binatang. Jika anda atau salah seorang dari anda diserang, lawanlah Puma dengan lemparan batu atau pukul serta tendang. Tempat paling bagus untuk memukul Puma adalah di hidung.

4. Perhatikan bahwa Puma seperti kucing lainnya, dia ingin melompat dan keluar dari tempat persembunyiannya dengan menyerang mangsa dari belakang.

5. Jika anda mendaki gunung yang ada Pumanya, jangan mencoba membawa binatang peliharaan, bahkan anjing sekalipun. Hal ini karena selain Puma ingin mengejar dan membunuh hewan peliharaan anda, mungkin puma juga tertarik dengan makanan hewan peliharaan anda.

Saturday, August 6, 2011

Jaguar


Jaguar adalah kucing besar yang termasuk dalam genus Panthera. Binatang ini ditemukan di benua Amerika. Jaguar merupakan kucing besar ketiga setelah harimau dan singa. ini merupakan kucing terbesar di belahan dunia barat. Tempat ditemukannya jaguar ada di Amerika Tengah dan Selatan sampai Paraguay dan Argentina Utara.

Secra fisik, kucing besar ini merupakan binatang yang paling mirip dengan macan tutul, Walaupun begitu Jaguar memiliki tenaga yang lebih kuat. Jaguar memiliki tempat tinggal di hutan dan alam terbuka. Seperti halnya harimau, jaguar juga menyukai reang. Jaguar memiliki gigitan yang berbeda dibandingkan dengan kucing besar yang lain. Hal ini disebabkan tenaganya yang sangat kuat, yang dengan gigitannya jaguar bisa memecahkan cangkang reptil lapis baja. Pada saat memangsa hewan lain, jaguar lebih sering menggigit bagian kepalanya, ini tentu saja akan menembus tengkorak kepalanya dan mematikan otak mangsanya.


Jumlah jaguar di alam semakin menurun, hal ini karena Jaguar kehilangan habitat alamnya. Kucing besar ini seringkali dibunuh oleh manusia dengan alasan mengganggu peternak dan para petani di Amerika Selatan. Meskipun jumlahnya berkurang, jaguar masih memiliki jangkauan yang luas. Jaguar sring dipakai sebagai lambang (mitos) budaya Amerika asli, yaitu suku Maya dan Aztec.

Tuesday, July 26, 2011

Gajah



Gajah merupakan binatang darat yang terbesar. Gajah termasuk dalam famili Elephantidae dan ordo Pachyderm, merupakan satu-satunya ordo Proboscidea yang masih

tersisa.

Secara umum ada 2 spesies gajah di dunia, yaitu
1. Gajah Afrika (Loxodonta aricana)
2. Gajah Asia (Elephas maximus)

Gajah berada dalam kandungan kurang lebih 22 bulan, ini merupakan waktu terlama bagi seekor binatang untuk berada di dalam kandungan. bayi gajah memiliki

berat sekitar 120 kg dan tinggi sekitar 90 cm, dan gajah bisa mencapai usia 70 tahun.Karena gajah termasuk mamalia maka pekembangbiakan gajah adalah dengan

cara melahirkan

Dahulu gajah sering dijinakkan manusia dan digunakan sebagai kendaraan perang. Kekurangan gajah adalah tidak bisa melompat.

Gajah Afrika adalah hewan darat yang paling besar di dunia. Sejak 55 juta tahun yang lalu terdapat 500 spesies gajah yang dikenal manusia, akan tetapi yang

masih tertinggal adalah 2 spesies, yaitu gajah Afrika dan Gajah Asia.

Perbedaan Gajah Asia dan Afika adalah sebagai berikut :
Gajah Asia
1. Ujung belalai memiliki 1 bibir
2. memiliki 2 bbonggol di kepala
3. hanya gajah jantan yang memiliki gading

Gajah Afrika
1. Ujung belalai memiliki 2 bibir
2. memiliki 1 bonggol di kepala
3. baik jantan maupun betina memiliki gading

Sebenarnya masih ada spesies gajah lain atau yang disebut gajah kerdil (Pygmy Elephannts) yang memiliki nama latin Elphas maximus borneensis. Gajah ini

terdapat di pulau Kalimantan, tepatnya perbatasan Kalimantan Timur, antara Indonesia dan malaysia. Ukuran gajah ini hanya mencapai 2,5 m. ukuran ini bahkan

lebih kecil dari gajah sumatera. Dari hasil penelitian diketahui bahwa DNA gajah ini jauh berbeda dengan gajah Asia dan gajah Afrika.

Gajah tersebar di Afrika dan Asia. Di Afrika, gajah tersebar di sebagian besar daratan Afrika yang berupa padang rumput. Di Asia gajah tersebar di India,

Sumatera dan Kalimantan Timur.

Gajah merupakan pemakan tumbuhan (herbivora). dalam satu hari gajah bisa menghabiskan waktu 16 jam untuk makan. Makanannya terdiri dari rumput (50%), akar,

ranting, sedikit buah, benih dan bunga. Enam puluh persen makanan yang dimakan gajah tidak dicerna, hanya 40% saja yang dicerna. Dalam satu hari gajah dewasa

menghabiskan 140 - 270 kg makanan.


Pada dasarnya gajah memiliki kehidupan sosial yang teratur. Akan tetapi kehidupan gajah jantan dan gajah betina jauh berbeda. Gajah jantan dewasa

menghabiskan seluruh hidupnya secara sendiri. Sedangkan gajah jantan selalu bersama-sama dengan gajah lain. Seluruh umur hidupnya, gajah betina selalu berada

dalam keluarga yang terdiri dari ibu, anak, bibi, dan saudara perempuan. Dalam kelompok ini terdapat seekor gajah pemimpin. Yang menjadi pemimpin dalam

kelompok ini adalah gajah betina yang paling tua. Ketika gajah betina bunting, 2 - 3 gajah betina lainnya akan menemani hingga melahirkan.

Gajah merupakan perenang yang handal meskipun berbadan besar. Gajah bisa berenang menempuh jark 50 km dalam waktu 6 jam. Gading gajah merupakan gigi seri

pada bagian atas yang selalu tumbuh selama gajah hidup.

Gajah merupakan binatang yang sangat cerdas dibandingkan mamalia pada umumnya. Gajah yang sudah dijinakkan mampu mengingat 25 perinth yang diajarkan. Gajah

akan mematahkan tonggak kayu untuk menggaruk punggungnya.

Keunikan gajah yang lain adalah kemampuannya berkomunikasi dengan temannya yang jaraknya 4 - 5 km. Gajah menggunakan gelombang infrasonik untuk

berkomunikasi, sehingga tidak mampu didengar oleh manusia. Jika seekor gajah tertinggal oleh kawanannya dalam jarak 4 km, maka gajah ini masih bisa menemukan

di mana kelompoknya berada. Jika ada seseorang yang mengganngu seekor gajah liar, seringkali akan didatangi oleh gajah-gajah lain yang akan menyerangnya.

Gajah yang menyerang ini merupakan anggota kelompok gajah tersebut.

Friday, July 22, 2011

Macan Tutul


Leopard atau yang disebut macan tutul termasuk salah satu jenis binatang dari kucing besar. Hewan ini memiliki kebiasaan suka memanjat, sehingga ada yang

menyebut sebagai harimau dahan. Di Indonesia, hewan ini merupakan spesies yang terancam punah.

Ukuran macan tutul memiliki panjang sekitar satu sampai 2 meter. Binatang ini memiliki bulu berwarna coklat kekuning-kuningan serta memiliki bintik-bintik

berwarna hitam. Pada daerah kepala, ukuran bintik-bintiknya lebih besar. Ukuran macan tutul jantan biasanya lebih besar dibandingkan dengan betina.

Habitat macan tutul adalah di daerah asia dan Afrika. Macan tutul banyak ditemui di daerah pegunungan, savana, gurun smpai hutan hujan tropis. Ada 9 jenis

sub spesies dari macan tutul ini.

Biasanya macan tutul lebih suka hidup mnyendiri, mereka akan menghindar satu sama lain. Binatang ini lebih aktif di malam hari. Pada dasarnya anak-anak macan

tutul ini memiliki tingkat kematian yang tinggi. Biasanya betina memiliki satu atau 2 anak yang tinggal bersama induknya sekitar satu setengah atau 2 tahun.

Dalam berburu, macan tutul menggunakan segala kesempatan atau cara untuk mendapatkan mangsanya. Macan ini memakan segala macam ukuran mangsa, mulai dari

ikan, burung, mamalia, dan segala binatang yang tinggal di sekitarnya.

Bisanya macan tutul menghindari manusia. Akan tetapi, jika dalam kondisi kurang sehat dan kelaparan atau terluka binatang ini bisa memangsa manusia.

Sunday, July 5, 2009

Kucing


Kucing (Felis catus), juga dikenal Felis domestic merupakan predator kecil. Kucing telah bersahabat dengan manusia sejak 3500 tahun yang lalu. Kucing memiliki sifat memangsa binatang lain sebagaimana harimau dan singa, tetapi kucing tetap disukai manusia karena ukurannya yang kecil, sehingga tidak berbahaya bagi manusia. Bahaya yang ditimbulkan kucing kepada manusia hanya satu, yaitu apabila terkena penyakit rabies. Bahkan karena sifat predatornya ini manusia bisa memanfaatkannya untuk manjaga rumah dari binatang pengganggu, seperti tikus, ular dan lain-lain.
Kucing juga dipelihara manusia karena bulunya yang bagus dan lucu, seperti kucing angora, manx, maine coon, British Shorthair, Burmese (Burma), Chinchilla longhair , dan lain-lain. Kucing saat ini merupakan binatang yang sangan popular di dunia. Dalam membunuh mangsanya kucing melakukan hal seperi singa dan harimau, menggigit mangsanya pada bagian lehernya, sehingga mansanya kesulitan bernafas dan akhirnya mati.